ilustrasi |
Kp. Cimareme, Desa Cimerang, Kec. Padalarang, sudah mulai menikmati
proses pemilahan dan daur ulang sampah yang dilakukan sejak lima tahun
lalu. Sampah yang biasanya berserakan dan dibiarkan menumpuk kini mulai
dimanfaatkan untuk kepentingan warga sendiri.
"Sampah bukan lah limbah melainkan banyak manfaat yang bisa didapat.
Warga kita latih dulu untuk melakukan pemilahan dari rumah antara sampah
organik dan anorganik," kata Ketua RW 01 Kp. Cimareme, Enjang Tata, di
sela-sela pelatihan pemilahan sampah, Selasa (17/12/2013).
Menurut Enjang, sampah anorganik yang bisa dijual akan dikumpulkan
dan dijual melalui koperasi. "Sedangkan sampah organik dijadikan kompos.
Sampah sisa-sisa makanan untuk ternak sehingga tidak ada sampah yang
terbuang percuma," katanya.
Untuk pelatihan dan penyediaan alat-alat kompos mendapatkan bantuan
dari kepedulian sosial PT Indocement. "Kami juga membuat pupuk cair dari
limbah sampah. Setelah sampah diolah baru masyarakat sadar kalau sampah
amat berguna," ucapnya.(A-71/A-147)***
Sumber: http://www.pikiran-rakyat.com
0 komentar:
Speak up your mind
Tell us what you're thinking... !