ilustrasi |
Cimahi dengan aktivitas yang intensif
dari komunitas kreatifnya khususnya pada aspek telematika bertekad untuk
menjadi kota percontohan industri kreatif nasional.
Hal tersebut disampaikan oleh Wali Kota
Cimahi, Atty Suharti, dalam Acara Focussed Group Discusion (FGD)
Telematika Kota Cimahi 2013, yang bertempat di Alam Wisata Cimahi,
Selasa (4/12). “Pemerintah Kota Cimahi sendiri sudah bertekad untuk
menjadikan industri kreatif melalui instrumen telematika sebagai tema
utama pembangunannya,” ujarnya.
Atty menyampaikan, penyelenggaraan FGD
pada hari ini diharapkan dapat mempercepat pembentukan roadmap (peta
jalan) yang akan digunakan sebagai panduan pelaksanaan program
pembangunan yang berlokomotifkan industri kreatif berbasis telematika
sesuai dengan arahan kebijakan dari pemerintah pusat dan provinsi.
Untuk itu, menurut Atty, pihaknya
memohon bimbingan dan bantuan teknis dari kementerian / lembaga teknis
terkait, termasuk dalam hal ini dari Kementerian Pariwisata, Ekonomi dan
Kreatif RI dan Pemerintah Provinsi Jawa Barat, agar kawasan industri
kreatif di Kota Cimahi ini dapat berkembang dengan pesat sehingga mampu
memberikan manfaat yang sebesar-besarnya dalam pengembangan industri
kreatif sebagai bagian dari percepatan koridor ekonomi Jawa Barat dan
umumnya Indonesia.
Kegiatan ini diikuti oleh SOPD yang
terkait, Tim Kreatif Pemkot Cimahi, dan Komunitas Kreatif Kota Cimahi.
(HD/Humas Pemkot Cimahi)
Sumber: http://www.cimahikota.go.id
0 komentar:
Speak up your mind
Tell us what you're thinking... !