Memantau titik kemacetan lalu lintas, Dinas Perhubungan (Dishub) Kota
Cimahi mulai mengoperasionalkan perangkat kamera Closed-circuit
television (CCTV) di 7 titik kemacetan di Kota Cimai. Informasi kondisi
lalu lintas yang terpantau akan disebar melalui media sosial Twitter
@lalincimahi secara periodik.
Demikian diungkapkan Kasi Manajemen Rekayasa Lalu Lintas Dishub Kota
Cimahi Odang Rustandi ditemui di ruang pemantauan CCTV, di Kompleks
Pemkot Cimahi Jln. Rd. Demang Hardjakusumah Kota Cimahi, Rabu
(27/11/2013).
"Dengan terpantaunya kemacetan, personil Dishub bisa segera bergerak untuk mengatasi kemacetan," katanya.
Ketujuh titik tersebut kebanyakan dipasang di kawasan persimpangan.
Yaitu, di simpang Pemkot Cimahi, Simpang Cibeureum Kebon Kopi, Bunderan
Leuwigajah, Simpang Alun-alun Cimahi, Simpang Cihanjuang, Simpang Cimahi
Mall dan Simpang Citeureup-Kolonel Masturi.
Perasional CCTV baru diujicoba sepekan, jam operasional berlangsung
hingga pukul 22.00 WIB dengan petugas piket khusus. Hasil pantauan
kondisi lalin disebarkan lewat media sosial twitter pada akun milik
Dishub Kota Cimahi @lalincimahi tiap jam.
"Tahun 2014, akan ditambah dua titik CCT lain yaitu di kawasan
Cimindi dan Jln. Sangkuriang. Lokasi tersebut kerap menjadi titik
kemacetan sehingga perlu pengawasan," tuturnya.
Dengan terpantaunya titik kemacetan, pihaknya bisa segera mengambil
tindakan untuk memecah kemacetan. Sebanyak 14 personil disiagakan untuk
mengurai kemacetan arus lalu lintas bersinergi dengan personil Polres
Cimahi. Mereka akan bersiaga di titik kemacetan untuk mengatur arus
kendaraan. (A-158/A-147)***
sumber: http://www.pikiran-rakyat.com
0 komentar:
Speak up your mind
Tell us what you're thinking... !